Kecantikan

Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Secara Medis dan Alami

Munculnya kerutan atau keriput pada wajah dapat disebabkan penuaan dini dan seringkali mengganggu penampilan, terutama untuk kaum hawa. Menghilangkan Kerutan di wajah dapat dilakukan dengan beberapa cara, seperti penggunaan skincare, penggunaan masker wajah secara rutin, beberapa cara alami bisa menjadi alternatif.

Selain pertambahan usia, keriput pada wajah juga dapat disebabkan oleh penuaan dini. Ada beberapa faktor yang memicu munculnya kerutan, diantaranya pola hidup tidak sehat, merokok, alkohol, paparan sinar UV terlalu lama, dan masih banyak lagi.

Namun, Anda tidak perlu risau karena banyak sekali cara untuk menghilangkan kerutan diwajah, bisa secara alami atau dengan metode perawatan kulit lainnya.

Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah

Munculnya kerutan di wajah akibat penuaan mungkin untuk sebagian orang dianggap hal yang wajar. Namun bagi sebagian orang, khususnya kaum hawa, hal ini bisa sangat mengganggu.

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa Anda coba untuk menghilangkan garis halus di wajah:

Pemakaian Skincare

Kerutan di wajah bisa dihilangkan dengan pemakaian skincare secara rutin. Usahakan memilih skincare dengan kandungan retinoid yang mampu membantu menghilangkan garis-garis halus pada wajah.

Retinoid merupakan kandungan pada skincare yang ampuh untuk mengurangi garis halus pada wajah. Kandungan ini bekerja dengan memperbaiki tekstur kulit, pigmen warna, dan menjaga tingkat hidrasi kulit.

Retinoid memiliki kandungan vitamin A yang mampu mengaktifkan kolagen dan elastin, sehingga sangat bagus menjaga kulit wajah dari keriput dan penuaan dini.

BACA JUGA:  Cara Agar Wajah Tidak Kusam dan Berminyak Secara Alami

Penggunaan Masker Wajah

Penggunaan masker wajah secara rutin terbukti dapat menghilangkan keriput halus dan kerutan di wajah.

Bahan-bahan dan kandungan pada masker memiliki beberapa manfaat, seperti menjaga kulit tetep lembap, menyerap minyak yang berlebih, hingga mengurangi peradangan pada kulit wajah.

Masker dengan kandungan hialuronat dan antioksidan sangat cocok untuk kulit wajah yang kering dan berjerawat.

Pemakaian Sunscreen atau Tabir Surya

Paparan sinar matahari secara berlebih dapat menyebabkan kerutan halus pada kulit wajah dan menimbulkan beberapa gejala lainnya, seperti kulit terasa terbakar, merusak sel-sel kulit dan mengurangi elastisitas kulit pada wajah.

Kandungan sunscreen yang dianjurkan untuk menjaga kesehatan kulit setidaknya adalah SPF 30. Pemakaian sunscreen dianjurkan setiap 2 jam sekali walaupun tidak sedang beraktivitas di luar ruangan.

Meski tidak efektif untuk menghilangkan kerutan di wajah, sunscreen atau tabir surya dapat membantu mencegah terbentuknya kerutan baru pada wajah.

Melakukan Pijat Wajah

Melakukan pemijatan pada wajah dapat menghilangkan kerutan dan garis tipis pada wajah secara alami.

Memijat area wajah dapat memicu relaksasi pada otot dan melancarkan peredaran darah. Efeknya, kerutan pada wajah semakin memudar dan hilang.

Konsumsi Makanan yang Bagus Untuk Kulit

Mengonsumsi makanan yang bernutrisi bagi kulit dapat membantu merawat kulit dari dalam. Kandungan dalam makanan yang bagus untuk menjaga kesehatan kulit, seperti asam lemak omega 3, vitamin C, dan antioksidan.

Asam lemak omega 3 dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan produksi kolagen pada kulit. Sementara vitamin C membantu melawan kerutan di wajah, sedangkan antioksidan membantu menjaga kesehatan dan kelembapan kulit.

Kurangi Konsumsi Alkohol dan Merokok

Konsumsi rokok dan alkohol walaupun tidak membantu menghilangkan kerutan di wajah secara langsung, namun dapat meningkatkan peradangan pada tubuh yang membuat fungsi tubuh menjadi terganggu.

BACA JUGA:  8 Cara Menghilangkan Iritasi Kulit Wajah Kemerahan Alami

Hentikan mengonsumsi rokok dan alkohol untuk membantu menghilangkan kerutan dan keriput pada wajah. Menghentikan konsumsi juga dapat memaksimalkan hasil perawatan wajah.

Melakukan Prosedur Perawatan Kulit Secara Medis

Ada beberapa prosedur perawatan kulit wajah yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan kerutan dan mengencangkan kulit wajah, berikut diantaranya:

  • Micro-needing: Prosedur peremajaan kulit untuk membentuk kolagen dan menjaga elastisitas wajah.
  • Dermabrasi: Mengangkat lapisan kulit mati yang telah rusak dengan tujuan untuk membentuk kulit baru yang lebih halus dan segar.
  • Botoks: Menyuntikkan obat-obatan ke otot yang berguna untuk merelaksasi otot-otot wajah yang tegang dan kaku.
  • Eksfoliasi: Proses pengangkatan dan pengelupasan kulit mati untuk menumbuhkan kulit baru yang lebih sehat dan cerah.
  • Filler: Mengisi volume wajah dengan bahan yang terbuat dari asam hialuronat atau kolagen sintetis yang membuat kulit wajah terlihat lebih muda dan sehat.
  • Facelift: Prosedur bedah yang bertujuan mengencangkan kulit dan mengurangi tanda-tanda penuaan dini.

Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Secara Alami

Ada beberapa cara untuk menghilangkan kerutan wajah secara alami, bisa dengan mengonsumsi buah-buahan seperti tomat, anggur, serta buah-buahan atau sayuran lain yang banyak mengandung antioksidan dan kandungan yang bagus untuk atasi kerutan pada wajah.

Selain itu, menjaga pola makan dan istirahat yang cukup juga bisa membantu mengurangi gejala kerutan wajah dan mencegah penuaan dini.

Dany

Saya memiliki ketertarikan terhadap dunia digital marketing terutama SEO dan ingin terus mengembangkan ilmu saya di bidang ini.

Dany has 36 posts and counting. See all posts by Dany