Obat asam lambung alami bisa menjadi solusi aman untuk mengurangi ketergantungan pada obat medis. Beberapa bahan alami yang bisa menjadi obat untuk asam lambung, seperti lidah buaya, madu, kunyit, daun mint, dan masih banyak yang lainnya.
Konsumsi obat medis berlebihan dan tanpa resep dokter memiliki efek samping negatif untuk tubuh apalagi bila dikonsumsi dalam jangka panjang. Beberapa efek negatif yang bisa timbul, seperti kanker esofagus, kepadatan tulang menurun, dan gangguan fungsi ginjal.
Selain mengonsumsi obat medis, berikut ini adalah beberapa daftar bahan alami yang bisa meredakan asam lambung naik:
Obat Asam Lambung Alami
Obat asam lambung dengan menggunakan bahan-bahan alami sangat banyak dan mudah untuk didapatkan. Beberapa bahan alami bisa dalam bentuk buah, sayuran, ataupun dalam bentuk rempah-rempah.
Berikut ini adalah beberapa daftar obat alami yang mampu meredakan asam berlebih pada lambung:
1. Lidah Buaya
Lidah buaya dikenal tumbuhan berjuta manfaat dipercaya mampu redakan gejala-gejala penyakit lambung. Kandungan alkali pada lidah buaya sangat baik untuk pencernaan.
Cara pemakaiannya bisa menjadikannya jus, atau langsung diminum dengan tambahan madu atau jenis buah lainnya.
2. Daun Mint
Dalam banyak penelitian telah dibuktikan bahwa daun mint dapat mencegah dan meredakan gangguan pencernaan.
Daun mint memiliki efek melemaskan otot di kerongkongan, ini dapat mencegah asam pada lambung naik ke kerongkongan atau refluks.
3. Kurma
Buah kurma memiliki sifat basa yang sangat baik untuk mencegah naiknya produksi asam pada lambung. Untuk mengkonsumsinya, Anda bisa membuatnya menjadi infused water yaitu dengan cara merendam kurma dalam air matang selama semalaman.
Rasulullah SAW mensunnahkan jenis minuman ini, karena memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh terutama pencernaan.
4. Daun Kemangi
Selain dipercaya bagus untuk jantung, daun kemangi ternyata juga baik untuk mengatasi asam lambung. Memiliki efek yang hampir serupa dengan daun mint, daun kemangi ini memiliki segudang manfaat bagi tubuh khususnya untuk kesehatan lambung.
Cara membuatnya cukup mudah, rebus 3-4 helai daun kemangi dengan sedikit air dan jangan dicampur gula atau bahan lainnya. Biarkan mendidih, dan minum selagi hangat.
5. Kunyit
Bahan rempah yang sangat terkenal untuk sebagai bahan pembuatan jamu ini memiliki khasiat yang sangat baik untuk pencernaan.
Kandungan polifenol dalam kunyit mampu meredakan gejala peradangan dan meredakan nyeri saat asam pada lambung berlebih.
Kunyit juga mengandung senyawa karminatif yang membantu mengurangi pembentukan gas berlebih pada saluran pencernaan, sehingga dapat mengurangi kelebihan asam pada lambung.
6. Oatmeal
Kandungan kompleks dalam oatmeal, seperti serat, antioksidan, vitamin B6 dan beberapa kandungan lainnya dapat membantu menyerap asam yang berlebih di lambung.
Oatmeal ini sangat cocok untuk dijadikan sarapan bagi penderita penyakit lambung.
7. Yoghurt
Kandungan probiotik dalam yoghurt sudah terkenal dimasyarakat mampu mengatasi masalah pencernaan. Yoghurt memiliki efek dingin pada perut ketika dikonsumsi, sehingga dapat meredakan peradangan akibat asam berlebih pada lambung.
8. Jahe
Jahe memiliki sifat antibakteri alami yang bagus untuk mengatasi asam lambung. Rasa hangat ketika dikonsumsi membantu kerongkongan menjadi rileks, sehingga mampu mengurangi asam berlebih pada lambung.
9. Teh Hijau
Teh hijau yang mengandung zat antiinflamsi mampu meredakan infeksi yang terjadi di lambung. Anda hanya perlu menyeduh teh hijau dengan air hangat lalu tambahkan madu untuk mendapat sensasi rasa manis.
10. Teh Adas
Teh adas yang berasal dari tanaman adas memiliki banyak sekali khasiat untuk kesehatan, terutama untuk sistem pencernaan. Selain mampu mengatasi kenaikan asam pada lambung, teh ini juga dapat mengurangi sembelit.
11. Serai atau sereh
Memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, zat besi, vitamin C, vitamin A, selenium, seng, dan magnesium berfungsi membantu terjadinya kenaikan asam pada lambung.
12. Madu
Salah satu bahan alami dengan segudang manfaat lainnya adalah madu. Sebagai bahan yang menciptakan rasa manis alami, madu yang kaya akan antioksidan sangat membantu mencegah heartburn ketika asam lambung naik.
Beberapa manfaat madu dalam pencernaan, yaitu melindungi lapisan dinding kerongkongan dan lambung, serta mengurangi peradangan di kerongkongan.
13. Teh Chamomile
Banyak studi yang mengatakan bahwa teh dari bunga chamomile ini dapat secara efektif menurunkan kadar asam dalam lambung.
Teh ini membantu menghilangkan gas dalam perut dan mencegah berbagai gangguan pencernaan.
14. Cengkeh
Salah satu obat alami untuk lambung yang mengandung senyawa karminatif lainnya adalah cengkeh. Anda bisa mengonsumsinya dengan mencampurkan cengkeh dan kacang merah.
15. Akar Manis
Menjadi salah satu obat alami untuk mengatasi gangguan lambung sejak lama. Akar manis dipercaya ampuh untuk mencegah asam pada lambung naik ke kerongkongan yang dapat mengakibatkan heartburn.
Bahaya Obat Asam Lambung Medis
Seperti kebanyakan obat medis lainnya, mengkonsumsi obat lambung dalam jangka waktu yang lama dapat menimbulkan efek negatif pada tubuh. Konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter atau ahli sebelum memutuskan untuk mengkonsumsi obat medis.
Berikut ini adalah bahaya yang mungkin terjadi saat mengkonsumsi obat medis untuk asam lambung dalam jangka panjang:
Dapat Terkena Kanker Esofagus
Dilansir dari berbagai sumber, mengonsumsi bahan obat yang mengandung antisida beresiko enam kali mengalami kanker esofagus.
Dalam sebuah penelitian juga menyebutkan, penggunaan antisida secara terus menerus selama tiga tahun (tanpa resep dan pengawasan dokter) dapat beresiko mengalami kanker esofagus.
Obat Asam Lambung Medis Sebabkan Gangguan Ginjal
Konsumsi berlebihan obat medis untuk lambung mampu menyebabkan gangguan pada ginjal. Kalsium yang dikeluarkan melalui urin ketika mengonsumsi antasida dapat menghambat ginjal, dan menyebabkan batu ginjal.
Menurunnya Kepadatan Tulang
Kandungan aluminium dalam obat antisida mampu menurunkan kalsium dan fosfat dalam tubuh. Mengonsumsinya secara berlebihan mampu membuat kepadatan tulang menurun atau osteoporosis.
Obat asam lambung banyak terjual bebas di pasaran, alangkah lebih baik konsultasikan ke dokter atau ahli spesialis terlebih dahulu untuk mengetahui takaran atau aturan pakainya. Pengobatan menggunakan bahan alami mungkin bisa menjadi solusi alternatif untuk Anda.